Memunculkan atau Mengembalikan File dan Folder yang Ter-Hidden atau Tersembunyi Akibat Terkena Virus

Sampai dengan saat ini ini virus shortcut link mungikin masin menjadi salah satu virus yang paling benyak menginfeksi komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows.

Dan virus shorcut link ini pun terus beranak pianak alias semakin menyebar, terutama pada komputer yang tidak dipasangi antivirus handal dan update serta komputer atau laptop yang terlalu sering digunakan untuk transfer atau lalu lintas data dari mana saja. Contohnya komputer di tempat rental komputer, warnet, kantor, lab sekolah, dan lain sebagainya.

Virus Shortcut Link pada Sebuah Flashdisk


Karena mudahnya bernak pianak dan berpindah dari satu komputer atau laptop ke perangkat komputer atau laptop yang lain, maka bisa dipastikan virus shorcut link ini menjadi salah stu virus yang paling menyebalkan bagi pengguna komputer.

Walau, sebenarnya virus shorcut link ini bukanlah virus yang berbahaya, tetapi dengan menjangkiti banyak penyimpanan portabel para pengguna, dia pun menjadi salah satu yang dibenci oleh banyak pengguna.

Kalau penulis sih enggak benci. Malah kalau ada orang minta dikembalikan datanya karena terjangkit virus ini, jadi senang juga… yaa.. ada lah buat beli kopi sama pulsa….. hehehe (Karena orang di sini baik-baik. Walau tidak mematok dan kadang menolak, mereka biasanya maksaa……)

Virus ini, sama seperti virus kebanyakan, menular dari satu perangkat ke perangkat lainnya. Bagaimana skenario yang mungkin dari virus shortcut tersebut menyebar ke banyak perangkat? Kurang lebih gambarannya seperti yang akan diuraikan di bawah ini. Hal ini sama persis denga virus yang lainnya.

Gambaran penyebaran virus komputer, kurang lebih seperti ini:

1.    Komputer kita sehat tetapi tidak ada antivirus. Lalu ada teman yang bawa flashdisk/micro sd/ponsel/tablet dan bermaksud mentransfernya melalui port usb, sedangkan di dalamnya sudah terjangkiti virus, maka komputer kita akan terinfeksi.
2.    Komputer kita pake antivirus tetapi tidak rutin update database, definsi dan fitur lain pada antivirus tersebut sedangkan virus yang ada di flashdisk/micro sd/hardisk eksternal adalah yang terbaru, maka ada kemungkinan terinfeksi.
3.    Flashdisk atau hardisk eksternal kita sehat dan bersih, lalu disambungkan melalui port usb pada komputer yang sudah terinfeksi, maka flashdisk kita langsung terinfeksi walaupun tidak ada tindakan tranfser atau penyalinan file dari komputer ke flashdisk.
4.    Kalau penyalinan atau tranfer file melalui bluetoth lebih aman. Karena biasanya kita memfilter atau memilih file-file tertentu yang akan kita transfer. Tentunya file tersebut adalah file yang sehat, misalnya file foto yang memang sudah jelas terlihat fotonya, dll.
5.    Dan seterusnya.

Langkah Pencegahan Infeksi Virus Komputer

Untuk mencegah komputer atau laptop kita tertular virus, maka harus kita installkan antivius paling handal dan paling banyak database virusnya. Serta jangan lupa update setiap hari. Atau minimal minta update kepada kenalan pengelola warnet agar tidak menyita kuota internet Anda. Modalnya senyum manis sama petugas atau pengelola warnet.

Kalau penulis, biasanya ada dua antivirus yang diinstalkan. Yaitu anivirus AVG dan Microsoft Essentials. Dan kedua antivirus tersebut selalu update setiap hari. Jadi…. Aman.

Baiklah, kalau sebelumnya kita berbicara tindakan pencegahan, selanjutnya kita berbicara tentang penanggulangan atau penyembuhan file-file yang sudah terinfeksi virus.

Penanggulangan Flashdisk atau Hardisk yang Terkena Virus

Penanggulangan di sini kita bagi dua. Yaitu menganggulangi komputer yang telah terinfeksi. Dan menggulangi flashdisk yang telah terinfeksi.

Solusi untuk komputer atau laptop yang telah terinfeksi agara bersih adalah dengan install ulang sepenuhnya. Terkecuali Anda malas untuk instal ulang dan menganggap bahwa virus yang ada di komputer atau laptop Anda adalah  “warna kehidupan” dan tidak mengganggu, maka Anda bisa membiarkan komputer Anda dengan virus di dalamnya.

Sampai suata saat nanti dirasa sudah terlalu berat beban yang harus ditanggung oleh komputer atau laptop Anda, maka tindakan install ulang secara penuh adalah tindakan yang bijak.

Untuk penganggulangan media penyimpanan eksternal yang  terkena virus adalah dengan menghapus virusnya dan memunculkan filenya.

Hal ini tentu harus dijalankan di komputer atau laptop yang benar-benar bersih dengan antivirus mumpuni.

Yang menjadi catatan penting kita adalah bahwa apabila flashdisk kita terinfeksi virus, maka ketika kita menyambungkan flashdisk tersebut pada komputer dengan antivirus yang hebat dan update, jangan kaget apabila file-file di dalam flashdisk seolah hilang.

Tidak. File tersebut tidaklah hilang. Tidak pula terhapus oleh antivirus. Antivirus sudah benar melakukan tugas mereka membabat file yang mereka anggap virus.

Jadi, antivirus itu menghapus virusnya. Sedangkan file kita tidak bisa terlihat, karena pada saat file tersebut terinfeksi oleh virus, maka file itu disembunyikan oleh si virus.

Dan file-file yang tersembunyi tersebut bisa kita munculkan kembali.

Menghilangkan Virus Shorcut Link Tanpa  Antivirus

1.    Tancapkan flashdisk ke port usb.
2.    Buka command prompt (CMD). Anda bisa membuka langsung melaui jalan pintas dengan menekan huruf R dan tombol berlambang Windows pada keyboard.
Membuka CMD melalui kombinasi tombol R + Logo Windows

3.    Setelah jendela CMD atau Command Promt terbuka, perhatikan drive dari flashdisk. Milsanya flashdisk terletak di drive M, maka ketik M: pada CMD, lalu tekan ENTER.
Menentukan drive dari flashdisk

4.    Selanjutnya ketik perintah attrib -s -h -r -a *.* /s /d dan tekan ENTER. Tunggulah windows mengeksekusi perintah yang Anda ketikkan pada CMD tersebut.
CMD - Perintah attribut pada CMD untuk memunculkan file yang terhidden

5.    Jika tidak ada gangguan lain, setelah perintan di CMD di atas berhadil dijalankan oleh Windows, maka semua folder yang dihidden atau disumbunyikan atau 'dihilangkan', termasuk virus shortcut link tersebut, akan muncul.
6.    Langkah selanjutnya adalah Anda hapus virus shortcut tersebut dan Anda amankan file Anda.
7.    Selamat mencoba. Semoga berhasil.

Menghilangkan Virus Shortcut Link dengan Antivirus

Post a Comment

Previous Post Next Post

Formulir Kontak